Rechercher dans ce blog

Senin, 22 Maret 2021

Beda ETLE Biasa dan ETLE Mobile yang Digunakan Polisi Jakarta - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Polda Metro Jaya kini menggunakan kamera tilang elektronik (ETLE) mobile yang dipasang di seragam atau mobil petugas. Fungsi ETLE mobile sama seperti kamera ETLE biasa yang dipasang di lokasi rawan pelanggaran, namun terdapat beberapa perbedaan.

Sama seperti kamera ETLE biasa, fungsi kamera ETLE mobile yakni merekam berbagai pelanggaran lalu lintas untuk dijadikan bahan analisa dan barang bukti pengiriman surat tilang ke pelanggar. Kedua kamera ini juga bisa merekam tindak kejahatan lainnya.

Perbedaan ETLE mobile dan ETLE biasa yakni pada posisi penempatannya. ETLE biasa ditempatkan di titik strategis tertentu secara permanen, seperti di area lampu lalu lintas atau persimpangan.


Sedangkan ETLE mobile ditempatkan di seragam petugas, seperti di area dada atau helm. Selain itu kamera ETLE mobile juga bisa ditempatkan di kendaraan petugas, misalnya di dasbor mobil.

Sistem tilang elektronik (E-TLE) sepeda motor sudah berlaku pada 1 Februari 2020 di kawasan Gajah Mada, Hayam Wuruk dan Harmoni. Jakarta. Minggu (9/2/2020). Kamera E-TLE (Electronic Traffic Law Enforcement) akan merekam motor yang melakukan pelanggaran dengan sistem pada E-TLE yang akan melacak pelat nomor motor di data base kepolisian. CNN Indonesia/Andry NovelinoKamera tilang elektronik. (CNN Indonesia/Andry Novelino)

Penggunaan ETLE mobile tergantung pergerakan petugas, artinya dinamis karena bisa pindah tempat mengikuti patroli atau arahan lain.

"Apa itu ETLE mobile? Penindakan menggunakan kamera ETLE secara mobile yang di mana kamera itu bisa berpindah di antaranya di helm atau helm cam, dash cam atau dashboard mobil patroli, dan juga body cam," ucap Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Sambodo Purnomo Yogo mengutip NTMC, Senin (22/3).

Sambodo mengatakan ETLE mobile diharapkan dapat menjangkau wilayah-wilayah yang tersedia ETLE biasa.

ETLE mobile pertama kali digunakan Polda Metro Jaya dan resmi diluncurkan pada 20 Maret 2021. Peresmian dilakukan langsung Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Fadil Imran.

Total ada 30 kamera tilang elektronik mobile yang digunakan Polda Metro Jaya untuk membantu pemantauan kamera ETLE biasa.

"Saya berharap hadirnya ETLE Mobile ini juga untuk meminimalisasi adanya oknum-oknum yang melakukan pemerasan pada proses penindakan pelanggaran lalu lintas," kata Fadil.

(ryh/fea)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)


Beda ETLE Biasa dan ETLE Mobile yang Digunakan Polisi Jakarta - CNN Indonesia
Ngelanjutin Artikel nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bacaan Injil Katolik Hari Ini Rabu 20 November 2024 Pekan Biasa - Tribun Flores

[unable to retrieve full-text content] Bacaan Injil Katolik Hari Ini Rabu 20 November 2024 Pekan Biasa    Tribun Flores Bacaan Injil Katol...