Rechercher dans ce blog

Senin, 17 Mei 2021

Banjir Sempat Melanda Kampung Baru, Warga: Sudah Biasa - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Banjir kembali melanda sejumlah RT di kawasan Kampung Baru, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Senin (17/5/2021).

Sejumlah warga mengaku sudah terbiasa dengan fenomena ini.

"Ya udah biasa, ini sebelum Lebaran aja udah dua kali banjir, sekarang hari ini lagi, udah sering," kata Didin, warga RT 15, Kelurahan Pondok Pinang, saat ditemui Senin.

Titin, warga RT 15 lainnya juga mengungkapkan hal serupa.

Baca juga: Banjir di 6 RT di Pondok Pinang Sudah Surut Senin Sore

"Udah biasa, udah, ya kita kalau gini terbiasa langsung mindahin motor ke yang lebih tinggi, ke atas situ. Warga udah pada biasa," ungkapnya.

"Sering, tahun ke tahunlah, warga juga pada tahu kalau ini dari Bogor ya, nggak hujan gitu bisa banjir," kata Ketua RT 15, Titi.

Meski sering terjadi,Titi mengaku banjir masih menjadi musibah yang menyulitkan warga.

Pasalnya, warga harus membersihkan rumah secara ekstra, setiap air masuk ke dalam permukiman.

"Ini sekarang nggak tinggi-tinggi banget. Tapi dulu sempat juga tinggi itu ngerendam banyak, kita jadi mindah-mindahin barang ke lantai dua, kan sayang kalau kayak TV gitu kerendam," kata Titi.

Baca juga: Air Kali Pesanggrahan Meluap, 6 RT di Kampung Baru Banjir

Diketahui, banjir yang melanda sejumlah RT di Kelurahan Pondok Pinang, Jakarta Selatan telah surut sepenuhnya pada Senin (17/5/2021) sore.

"Sudah surut semua, pukul 17.00 WIB," kata Lurah Pondok Pinang, Rizki Januar, saat dikonfirmasi Senin.

Menurut Rizki, ketinggian air mencapai 90 sentimeter di titik terendah di kawasannya.

"Itu 90 sentimeter puncaknya siang, ke sore mulai surut," jelas Rizki.

Pantauan Kompas.com, enam RT tersebut adalah RT 10, 13,14,15,16, dan 17.

Jalanan di sekitar permukiman warga masih licin, namun tak ada lagi air yang menggenang.

"Ini kiriman dari Bogor," kata Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat Kelurahan Pondok Pinang Admiral ditemui di Kampung Baru II, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin, seperti dikutip Antara.

Baca juga: Banjir Setinggi Dua Meter Sempat Merendam Permukiman Warga di Kampung Melayu

Menurut dia, air mulai naik dan merendam permukiman warga terjadi sekitar pukul 03.00 WIB.

Adapun jumlah kepala keluarga (KK) terdampak mencapai sekitar 214 KK.

Dia menjelaskan, berdasarkan pengukuran terakhir, ketinggian air mencapai kisaran 25 cm hingga 70 cm.

"Yang paling dalam itu di RT 17," katanya.

Adapun permukiman yang terendam air merupakan dataran rendah yang dekat dengan bantaran Kali Pesanggrahan.

Adblock test (Why?)


Banjir Sempat Melanda Kampung Baru, Warga: Sudah Biasa - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Ngelanjutin Artikel nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Momen Balita di Gaza Kegirangan Luar Biasa Melihat Makanan, Mengharukan Sekaligus Menggemaskan - Merdeka.com

[unable to retrieve full-text content] Momen Balita di Gaza Kegirangan Luar Biasa Melihat Makanan, Mengharukan Sekaligus Menggemaskan    Me...