Suara.com - Twitter resmi memperkenalkan layanan berbayar yang disebut Twitter Blue. Aplikasi ini akan muncul perdana untuk pengguna di Australia dan Kanada.
Twitter Blue adalah platform berbayar dengan serangkaian fitur yang berbeda dari versi biasa atau gratis. Namun, aplikasi Twitter biasa atau gratis akan tetap ada.
"Akses ke fitur eksklusif yang akan membawa mereka ke pengalaman menggunakan Twitter yang lebih baik," ungkap Twitter dalam blog resminya, dikutip Minggu (6/6/2021).
Jika pengguna ingin berlangganan Twitter Blue, mereka akan dikenakan tarif sekitar 3,49 dolar Kanada atau sekitar Rp 41.000. Sementara di Australia dikenakan tarif 4,49 dolar Australia atau Rp 53.000.
Baca Juga: Wanita Ngadu Dilecehkan di KRL, Malah Direspons Ngegas Admin Commuterline
Berikut perbedaan fitur yang ada di Twitter Blue dengan yang ada di Twitter biasa atau gratis.
Folder Bookmark
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengatur tweet yang telah disimpan sesuai kategori konten.
Pengguna Twitter Blue bisa mengatur nama folder dengan kategori khusus seperti Funny, Threads, Cute, atau kategori hiburan seperti buku, podcast, dan film. Mereka juga bisa mengatur warna sesuai yang diinginkan.
Undo Tweet
Baca Juga: India Beri Peringatan Terakhir ke Twitter Setujui Aturan Baru
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk membatalkan tweet yang telah dikirim. Mereka juga bisa mengatur timer yang dapat disesuaikan hingga 30 detik.
Resmi Dirilis, Ini Beda Twitter Blue dengan Versi Biasa - Suara.com
Ngelanjutin Artikel nya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar