Film anime The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim mendapatkan kepastian jadwal tayang. Film animasi yang menampilkan kisah dua abad sebelum The Hobbit dan trilogi The Lord of the Rings itu dijadwalkan tayang semester awal 2024.
Seperti diberitakan Variety pada Senin (14/2) waktu AS, Warner Bros Animation menjadwalkan The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim tayang 12 April 2024.
The War of the Rohirrim bakal mengeksplorasi eksploitasi Helm Hammerhand, Raja Rohan, dan penciptaan Helm's Deep, benteng yang ditampilkan dalam The Lord of the Rings: The Two Towers arahan Peter Jackson.
Film tersebut diarahkan Kenji Kamiyama yang sebelumnya mengarahkan serial Blade Runner: Black Lotus, bersama dengan sang produser serial tersebut, Joseph Chou. Mereka telah mengerjakan The War of the Rohirrim sejak diumumkan Juni 2021.
Sementara itu, anggota tim penulis trilogi The Lord of the Rings dan The Hobbit Philippa Boyens yang juga merupakan pemenang Oscar, bakal berperan sebagai produser untuk film animasi tersebut.
Sedangkan putrinya, Phoebe Gittins akan menuliskan skenario bersama Arty Papageorgiou berdasarkan naskah dari Jeffrey Addiss dan Will Matthews.
Tim kreatif The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim juga terdiri dari Richard Taylor yang memenangkan Oscar untuk makeup dan visual effects The Lord of the Rings. Ia akan bekerja sama dengan ilustrator Tolkien John Howe.
Variety juga menampilkan potongan gambar pertama The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim yang turut merepresentasikan enam film arahan Sutradara Peter Jackson.
Lanjut ke sebelah...
Menanti Pengumuman Pengisi Suara The War of the Rohirrim
BACA HALAMAN BERIKUTNYAAnime Lord of the Rings: The War of the Rohirrim Tayang 2024 - CNN Indonesia
Baca Lagi Artikel Yang selanjut Nya di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar