Rechercher dans ce blog

Selasa, 09 Agustus 2022

10 Karakter Penjahat Anime Ini Takut pada Kekuatannya Sendiri - GenSINDO

Ada sejumlah penjahat anime yang takut pada kekuatannya sendiri. Mereka takut atas kerusakan yang mereka sebabkan dari kekuatan itu, terutama pada diri sendiri. (Foto: IMDb)

Ada sejumlah penjahat anime yang takut pada kekuatan mereka sendiri. Ini karena kekuatan itu begitu merusak sampai berdampak pada diri mereka. Bahkan, ada yang sampai menderita kecemasan akibat kekuatan mereka itu.

Kekuatan itu membuat karakter-karakter penjahat ini tidak nyaman. Mereka tidak bisa melupakan penderitaan yang disebabkan karena tidak mampu mengendalikan kekuatan tersebut. Sejumlah penjahat bahkan takut terhadap perubahan yang terjadi dengan kemampuan itu.

Meski begitu, mereka tidak kalah percaya diri dari penjahat lain yang selalu terlihat tidak punya beban apa pun. Ketika bertemu orang yang tepat, sejumlah karakter ini akhirnya mampu mengatasi ketakutan itu. Siapa saja penjahat anime yang takut pada dirinya sendiri? Mengutip CBR, berikut ulasannya!

Baca Juga: 5 Serial Anime Terbaik buat Penggemar Urban Fantasy

10. Gaara — Naruto

10 Karakter Penjahat Anime Ini Takut pada Kekuatannya Sendiri

Foto: Otakukart

Gaara adalah jinchuriki Shukaku dan anak Kazekage Keempat. Shukaku disegel di dalam diri Gaara sebelum dia lahir meski ibunya sudah memohon dan keberatan. Proses yang merusak ini membuat ibunya meninggal dunia. Karena menjadi jinchuriki sebelum lahir, Gaara pun dikucilkan.

Dia tumbuh sendiri, tanpa pelampiasan untuk emosinya. Saat masih kecil, Gaara tidak menggunakan jutsu-nya karena takut menyakiti orang di dekatnya. Ketidakmampuannya mengendalikan Shukaku membuatnya terus ketakutan, insomnia, dan marah.

9. Junpei — Jujutsu Kaisen

10 Karakter Penjahat Anime Ini Takut pada Kekuatannya Sendiri

Foto: CBR

Junpei adalah korban bully di sekolah. Dia sangat ingin mencari jalan keluar ketika bertemu Mahito, yang menceritakan tentang roh terkutuk dan memperkenalkannya pada Energi Kutukan. Mahito memberikan kekuatan kepada Junpei, yang segera mempengaruhinya.

Di bawah manipulasi Mahito, Junpei mengamuk di sekolah. Mahito mengubah bentuk Junpei dan dia berhadapan langsung dengan Yuji. Yuji menolak melawan Junpei dan berusaha membuat permintaan terakhir kepada teman yang pernah dia kenal. Sayang, itu sudah telat bagi Junpei. Ketika sekarat, Junpei mengaku ketakutan atas apa yang terjadi padanya.

Adblock test (Why?)


10 Karakter Penjahat Anime Ini Takut pada Kekuatannya Sendiri - GenSINDO
Baca Lagi Artikel Yang selanjut Nya di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sahroni Cek Alat Intelijen di Kejagung: Luar Biasa, Canggih Sekali - detikNews

[unable to retrieve full-text content] Sahroni Cek Alat Intelijen di Kejagung: Luar Biasa, Canggih Sekali    detikNews Sahroni Cek Alat In...