Rechercher dans ce blog

Sabtu, 27 Agustus 2022

5 Manfaat Garam Himalaya, Apakah Lebih Sehat dari Garam Biasa? - Yoursay.ID

Garam, hmm, bumbu dapur yang sering kita temui. Tapi, apakah kamu pernah mendengar jenis garam lain selain garam yang ada di dapur rumahmu?

Nah, ternyata nih! Garam juga memiliki jenis yang beragam, salah satunya adalah garam Himalaya.

Garam ini bukan garam sembarangan yang bisa kita dapatkan karena bukan berasal dari laut. Melainkan garam ini terkubur selama ribuan tahun di bawah lapisan lava, salju, dan es.

Mengapa disebut garam Himalaya? Mungkin saja karena garam ini berasal dari tambang garam terbesar kedua di dunia bernama Khewra Salt Mine yang berada di kaki pegunungan Himalaya, Pakistan.

Garam ini menjadi salah satu garam paling murni yang ada di dunia, dan disebut-sebut memiliki manfaat kesehatan yang sangat beragam.

Nah, berikut ini adalah sejumlah manfaat garam himalaya bagi kesehatan, yang dirangkum dari laman hellosehat.com.

1. Melengkapi kebutuhan mineral

Garam himalaya lebih unggul karena mengandung banyak mineral yang beragam, yaitu sekitar 80 mineral.

Sebesar 97% garam Himalaya terdiri atas natrium klorida dan 3% sisanya adalah mineral lain dalam konsentrasi kecil.

Garam ini mengandung mineral seperti magnesium, kalsium, kalium, fosfor, klorida, boron, yodium, seng, selenium, tembaga, dan mineral lainnya.

Perlu diingat bahwa, kamu juga perlu mendapatkan asupan mineral dari makanan lain karena kandungan mineral pada garam ini masih belum mencukupi kebutuhan nutrisi harian.

2. Mengandung antimikroba

Antimikroba pada garam biasanya dimanfaatkan untuk mengawetkan makanan.

Ternyata, sifat antimikroba yang penting untuk kesehatan merupakan manfaat garam Himalaya yang tak banyak diketahui.

Nah, antimikroba pada garam himalaya dapat digunakan untuk membantu tubuh melawan penyakit infeksi.

3. Mempertahankan hidrasi tubuh

Tubuh orang dewasa adalah sekitar 65% air dan garam elektrolit untuk menjaga hidrasi tubuh.

Nah, garam himalaya dipercaya dapat membantu tubuh dalam menjaga keseimbangan cairan.

Oleh sebab itu, setelah kita berolahraga disarankan untuk mengonsumsi minuman yang mengandung elektrolit guna mengganti cairan tubuh yang hilang.

4. Menyeimbangkan pH tubuh

Garam himalaya mengandung natrium yang membantu menyeimbangkan cairan dalam tubuh serta membantu menyeimbangkan pH tubuh.

Natrium berfungsi menetralkan asam dalam tubuh sehingga membantu menyeimbangkan pH tubuh.

5. Mendukung fungsi organ tubuh

Selain manfaat diatas, garam himalaya juga dapat meningkatkan kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi dari makanan.

Nah, nutrisi yang terserap secara optimal dapat membantu kerja organ tubuh, sehingga kamu dapat terhindar dari berbagai masalah kesehatan.

Nah, itulah tadi sejumlah khasiat kesehatan dari garam himalaya. Selain warnanya yang unik, manfaatnya juga tak kalah menarik.

Semoga bermanfaat:)

Adblock test (Why?)


5 Manfaat Garam Himalaya, Apakah Lebih Sehat dari Garam Biasa? - Yoursay.ID
Ngelanjutin Artikel nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Panwasrah: PON beri dampak ekonomi yang luar biasa untuk tuan rumah - ANTARA

[unable to retrieve full-text content] Panwasrah: PON beri dampak ekonomi yang luar biasa untuk tuan rumah    ANTARA Panwasrah: PON beri d...