Rechercher dans ce blog

Senin, 17 Oktober 2022

10 Anime Ini bakal Bikin Kamu Mensyukuri Nikmat dalam Hidup - GenSINDO

Sejumlah anime punya pesan yang sangat otentik yang mengingatkan kepada para penontonnya agar mereka selalu mensyukuri nikmat pemberian Tuhan sekecil apa pun. (Foto: SportsKeeda)

Sejumlah anime mengandung pesan yang mengingatkan orang untuk mensyukuri nikmat sekecil apa pun dari Tuhan. Pesan ini biasanya terselip lewat premis cerita atau bahkan momen kocaknya. Sejumlah anime dikenal mengangkat cerita dengan pelajaran kehidupan yang serius di tengah adegan kocak dan padat aksinya.

Para karakter di anime sering kali mengembangkan situasi dunia nyata. Jadi, masuk akal jika anime dengan pelajaran hidup berharga akan begitu relatable. Meski anime itu fiktif dan dimaksudkan sebagai sarana hiburan, sejumlah pesan yang sangat otentik akan mengingatkan penonton untuk mensyukuri nikmat yang mereka terima.

Sejumlah anime punya pengalaman yang begitu menyentuh sehingga membuat penontonnya berpikir. Dari semua anime yang menampilkan adegan memorable dan memicu emosi, ada yang lebih memprovokasi pikiran dan memicu orang untuk menghargai aspek tertentu dalam kehidupan mereka. Anime apa saja yang bisa membuat orang belajar mensyukuri nikmat dalam hidup? Mengutip CBR, berikut ulasannya!

Baca Juga: 7 Kota Fiktif yang Paling Mengerikan di Dunia Anime

10. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba

10 Anime Ini bakal Bikin Kamu Mensyukuri Nikmat dalam Hidup

Foto: IMDb

Ada banyak alasan untuk bersyukur ketika mempertimbangkan bagaimana Kimetsu no Yaiba berjalan. Kemampuan Tanjiro menerima Nezuko—meski dia tidak lagi menjadi manusia—mengingatkan orang kalau itu adalah sebuah keberkahan ketika orang bisa memberikan rahmat kepada orang lain. Alih-alih membunuh Nezuko yang telah menjadi iblis, Tanjiro tahu kalau itu bukan pilihanya dan tidak menyerah pada dirinya. Alhasil, Nezuko pun percaya pada kakaknya itu.

Tanjiro juga melihat kebaikan dalam iblis yang dulunya adalah manusia. Ini adalah pengingat untuk melihat kebaikan pada diri orang dalam kehidupan sehari-hari. Mudah menilai orang dari penampilannya atau pilihannya, tapi tidak ada yang benar-benar tahu siapa orang itu jauh di dalam sana.

9. Death Parade

10 Anime Ini bakal Bikin Kamu Mensyukuri Nikmat dalam Hidup

Foto: Good e-Reader

Death Parade adalah cerita psikologis yang berputar di sekitar kehidupan dan kematian. Ketika seseorang mati dan ikut permainan di mana kekalahan mereka sama dengan kematian mereka, mereka pun memperlihatkan siapa diri mereka sebenarnya. Sebuah hal lumrah bagi orang mengungkapkan sisi gelap mereka ketika nyawa mereka dipertaruhkan.

Tapi, satu hal yang disadari orang dari setiap permainan di anime ini adalah seseorang harus mensyukuri kemampuan mereka untuk hidup tanpa penyesalan. Tidak ada orang yang sempurna. Tapi, menyembunyikan diri sendiri seharusnya tidak perlu hanya demi diterima atau disukai orang lain. Menjalani hidup sepenuhnya sementara menghargai setiap bagian dari diri sendiri adalah sesuatu yang seharusnya disyukuri sebelum terlambat.

Adblock test (Why?)


10 Anime Ini bakal Bikin Kamu Mensyukuri Nikmat dalam Hidup - GenSINDO
Baca Lagi Artikel Yang selanjut Nya di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mengenal Frozen Shoulder, Masalah Bahu yang Biasa Dialami di Usia Paruh Baya - Tempo.co

[unable to retrieve full-text content] Mengenal Frozen Shoulder, Masalah Bahu yang Biasa Dialami di Usia Paruh Baya    Tempo.co Mengenal F...