Rechercher dans ce blog

Senin, 15 Juli 2024

Punya Banyak Film Terkenal, Reza Rahadian: Biasa Aja - Medcom.Id

Jakarta: Reza Rahadian disebut sebagai "aktor chungmuro" di Indonesia. Pemain film Heartbreak Motel itu menanggapinya seperti ini.
 
Sebagai informasi, chungmuro merupakan gelar yang diberikan kepada aktor dan aktris Korea Selatan yang memiliki kemampuan akting luar biasa, jam terbang tinggi. Bahkan film-film yang dibintanginya masuk ke dalam jajaran box office Korea Selatan.
 
Reza Rahadian mengaku tidak memiliki beban dengan gelar itu. Pasalnya, ia menilai bahwa tugasnya sebagai seorang aktor adalah memberikan kapasitas terbaiknya untuk memainkan perannya.
"Kalau saya menanggapinya, ya biasa-biasa aja, maksudnya saya nggak pernah merasa itu sebuah beban," ungkap Reza Rahadian, saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin, 15 Juli 2024.
 
 
"Karena sebagai aktor menurut saya tugas saya memberikan yang terbaik sesuai pada kapasitas dan keterbatasan yang saya miliki," lanjutnya.
 
Menurutnya, ekspektasi penonton terhadap film yang dibintanginya buat menjadi tanggung jawab baginya. Reza Rahadian sebagai seorang aktor tidak bisa berbuat apa pun dengan hal tersebut.
 
"Bahwa orang yang punya ekspektasi lebih (dengan film yang dibintangi Reza Rahadian), ketika ekspektasi itu mereka tidak dapat lewat karakter yang saya perankan, saya juga nggak bisa ngapa-ngapain," ucap Reza.
 
Sementara jika ekspektasi penonton berhasil terpenuhi, maka ia hanya bisa bersyukur. Reza Rahadian menjelaskan sekali lagi bahwa bukan menjadi tanggung jawabnya untuk memenuhi ekspektasi orang lain atas peran yang dimainkannya.
 
"Ketika ekspektasinya misalnya lebih dari apa yang mereka expect, saya cuma bisa bersyukur. Di luar itu saya nggak pernah merasa tanggung jawab untuk memenuhi ekspektasi siapa pun," jelas Reza.
 
Ia mengatakan hanya bisa memenuhi dan mengejar ekspektasi dari apa yang tertulis di dalam naskah filmnya saja. Kalau untuk reaksi penonton itu tidak bisa Reza kontrol dan ukur.
 
"Saya setia pada naskah, ekspektasi naskahnya yang saya kejar. Reaksi itu nggak bisa dikontrol dan diukur," pungkas Reza Rahadian.
 
Setelah sukses dengan film Pasutri Gaje, 24 Jam Bersama Gaspar, dan Siksa Kubur pada 2024 ini, Reza Rahadian akan kembali mewarnai industri perfilman Indonesia dengan film terbarunya, Heartbreak Motel, pada 1 Agustus mendatang. Dalam film itu, Reza Rahadian akan beradu akting dengan Laura Basuki, Chicco Jerikho, dan Sheila Dara.
 
Film Heartbreak Motel diadaptasi dari novel dengan judul sama karya Ika Natassa yang menceritakan tentang seorang aktris yang telah memerankan berbagai proyek layar lebar hingga bisa mendalami banyak karakter. Untuk melepas perannya itu, sang aktris datang ke sebuah tempat yang bernama Heartbreak Motel. Hingga pada akhirnya, ia bertemu dengan seorang pria yang membuatnya nyaman di tempat tersebut.
 
Film Heartbreak Motel direncanakan tayang di seluruh bioskop di Indonesia pada 1 Agustus 2024. Film tersebut merupakan karya terbaru dari sutradara Angga Dwimas Sasongko.
 

 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Adblock test (Why?)


Punya Banyak Film Terkenal, Reza Rahadian: Biasa Aja - Medcom.Id
Ngelanjutin Artikel nya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Panwasrah: PON beri dampak ekonomi yang luar biasa untuk tuan rumah - ANTARA

[unable to retrieve full-text content] Panwasrah: PON beri dampak ekonomi yang luar biasa untuk tuan rumah    ANTARA Panwasrah: PON beri d...